Salah satu pegusul atau inventor yang akan submit proposal KI Paten harus merupakan Dosen tetap Telkom University ber-NIDN.

Inventor melalui akun I-Gracias nya menginput proposal KI dengan cara seperti berikut:

menu PPM–> Acara–> Penelitian, Publikasi, dan Abdimas–>pada tab Tipe pilih HKI–> KEKAYAAN INTELEKTUAL – PATEN 2019 pada aksi pilih ikon submit proposal.

PANDUAN PENGISIAN PROPOSAL KI

  1. Pada kolom PENGUSUL diisi oleh data pemilik akun lengkap hingga kode pos , alamat sesuai dengan KTP lengkap sesuai format yang tertera dan submit foto KTP .
  2. Pada kolom JENIS PATEN  pada drop down klik dan pilih jenis paten sesuai dengan inevsi yang akan didaftarkan. pada drop down sudah jelas tercantum jenis- jenis paten.
  3. Pada Kolom Judul PATEN (TIDAK BOLEH menyebutkan MEREK dari INVENSI melainkan FUNGSI PRODUK / PROSES INVENSI TERSEBUT) .
  4. Pada Kolom  ABSTRAK (MAKSIMUM 200 KATA)  yang diisi adalah ABSTRAK sesuai dengan isi draft paten.
  5. Pada Kolom ABSTRAK (File Pdf) diupload file abstark saja yang ada di draft paten max 5 Mb dalam format .Pdf
  6. Pada Kolom Jumlah Klaim ……. buah (MAKSIMAL 10 KLAIM) seperti yang sudah disebutkan maksimal 10 buah jadi yang diisikan hanya jumlah klaim contoh 1, 2, 3,dst.
  7. Pada Kolom KLAIM (File Pdf) diupload file Klaim saja yang ada di draft paten max 5 Mb dalam format .Pdf
  8. Pada Kolom Jumlah Halaman (DARI DESKRIPSI, KLAIM SAMPAI DENGAN ABSTRAK) isikan total jumlah halaman dari draft paten dalam angka.
  9. Pada Kolom DESKRIPSI (File Pdf) di upload satu file deskripsi pada draft paten max 5 Mb dalam format .Pdf
  10. Pada Kolom Gambar untuk di PUBLIKASI (FILE JPG) – terkait PATEN PROSES hanya DIAGRAM ALUR-nya saja. Gambar yang dimaksud pada kolom ini adalah salah satu gambar yang mewakili paten yang akan di tampilkan di seluruh media publikasi DJKI. Sifatnya tidak wajib jika paten tidak memuat gambar.
  11. Pada kolom KESELURUHAN GAMBAR (FILE PDF) – terkait PATEN PROSES hanya DIAGRAM ALUR-nya saja hanya jika terdapat gambar.
  12. Pada Kolom DRAFT PATEN (FILE WORD / DOC / DOCX) diupload seluruh file draft paten yaitu File GABUNGAN DESKRIPSI, KLAIM, ABSTRAK, dan GAMBAR (Jika ada Gambar) .
  13. Pada kolom Anggota Pengusul Paten 1 sampai Anggota Pengusul Paten 9 diisi dengan data anggota inventor sesuai dengan jumlah tim selebihnya dapat dikosongkan dengan cara pengisian yang sama dengan point 1. note : jumlah maksimal inventor pada satu invensi yang akan didaftrakan patennya adalah 10 orang termasuk pengusul utama pada kolom pengusul.
  14. Pada Kolom KTP PENGUSUL KI dan Seluruh ANGGOTA PENGUSUL PATEN (dalam satu file Ms Word) disumbit semua Ktp inventor yang telah disusun dalam satu halaman word.
  15. Pada kolom SURAT PERNYATAAN INTERNAL disubmit scan surat pernyataan yang telah ditanda tangani oleh semua pencipta dan salah satunya diatas materai 6000 dalam bentuk pdf.
  16. Pada kolom Pembiayaan Pendaftaran KI pilih salah satu pada drop down dan pada Kolom Pembiayaan Pendaftaran KI lain-lain dapat dikosongkan diisi jika tidak ada pilihan pada drop down.

Berkas Pendaftaran KI :

  • Edit Text Editor

KELENGKAPAN BERKAS PATEN 

 

 

 

Pendaftaran Paten

 

Template Drafting Paten