PENGARUH KEBIJAKAN UTANG, PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN (Studi kasus pada perusahaan Industri Rokok yang listing di BEI periode 2008-2013)
PENGARUH KEBIJAKAN UTANG, PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN (Studi kasus pada perusahaan Industri Rokok yang listing di BEI periode 2008-2013)
Author : ARLIN FERLINA MOCHAMAD. TRENGGANA; HERY BOWOPOERNOMO Published on : 1st NCBMA "Bridging The Gap Between Theory and Practice"
Abstract
Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh kebijakan utang,profitabilitas dan likuiditas terhadap kebijakan pembagian dividen, dimana faktor yang digunakan dalam penelitian adalah kebijakan utang yang diproksikan dengan Debt to Equity Ratio (DER), profitabilitas yang diwakili oleh Return On Asset (ROA); serta likuiditas yang diproksikan dengan Current Ratio (CR) sedangkan kebijakan dividen diproksikan dengan Dividen Payout Ratio (DPR) . Pemilihan sampel menggunakan teknik non-probability sampling dengan purposive sampling berdasarkan kriteria yang dipakai adalah kelengkapan data laporan keuangan perusahaan dari periode 2008-2013 yang dipublikasikan di BEI. Data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan yang dijadikan sampel, kemudian dilakukan pengolahan data dengan alat analisis data panel. Hasil pengolahan data memperlihatkan bahwa secara parsial hanya variabel profitabilitas yaitu DER, yang tidak mempunyai pengaruh terhadap kebijakan dividen, sedangkan ROA berpengaruh secara positif signifikan, sedangkan CR berpengaruh secara negatif signifikan. Keseluruhan variabel, secara simultan variabel yang diteliti mempunyai pengaruh terhadap kebijakan dividen.